Thursday, August 30, 2012

Susahnya jadi pemabuk

Text oleh    : Agista Wiranata
photo oleh  : Kesi



Pergi kemana-mana jelas kita membutuhkan sebuah alat transportasi. Di dunia ini ada berbagai jenis alat transportasi seperti becak, cikar, andong, gledekan, de el el. bahkan kuda pun kini menjadi sebuah transportasi yang digunakan prajurit inggris untuk melakukan patroli.
Begitu juga sebagai orang yang gemar bepergian seperti saya ini juga mau tidak mau membutuhkan sebuah alat transportasi tersebut, dan yang paling sering digunakan adalah mobil.

#tumben pendahuluannya serius banget

lanjuuuuuttt cerita cuuusss............


Tapi NA'AS bagi saya yang mempunyai kelainan alergi menaiki mobil, bukan sebuah penyakit KRONIS yang saya derita ini melainkan trend anak muda jaman sekarang yang suka "MABOOKK", katanya bukan remaja kalau gak suka mabokk. yang bikin nyesek lagi ni mabok bukan karena alkohol atau minum-minuman keras lainya kayak betadin,insto,cuka,baby oil dan sejenisnya, tapi mabok naik mobil. #membik-membik

bahkan semua keturunan dari keluarga saya menderita penyakit yang sama kecuali adik dan kakagh saya. #nangis darah kotor

Gimana gak kronis kalau baru berjalan 9 kilometer aja kepala saya sudah mual dan perut rasanya sudah pusing lima keliling, dan jika lanjuut ke 20 kilometer semua isi perut bisa keluar tak terbendung. pernah saat ke jogja dari madiun sampe jogja tak henti-hentinya ngeluarin isi perut sampe ludes tak tersisa. # bubur gratis siapa mau nyoba. (benar-benar penyakit orang susah)

so, supaya hal keji itu tidak terjadi, sebelum saya melakukan ibadah traveling ada beberapa ritual yang harus saya jalankan :

1. Sumbat pusar dengan KOYOK. ini menimbulkan kesan hangat/panas pada perut sehingga bisa sedikit menahan perut dari gangguan mual. (gunakan koyok merk cap mrica, jika koyok cap cabe terlalu panas untuk anda)

2.  BALSEM selain berguna untuk mengawetakn mummi ternyata berguna juga untuk manusia, ini adalah perabotan utama yang wajib dibawa dalam tas kresek saya. Gunanya selain buat KEROK obat ini juga berguna untuk di olesin ke leher, perut, kepala jika pusing melanda. (asal gak di olesin ke mata aja).

3. Obat anti mabuk, yang terkenal sih biasanya antimo, tapi na'as-nya saya gak mempan pake itu, biasanya saya pake resep DUKUN.

4. Yang terakhir adalah suntik mabok, ini efektif dilakukan sebelum memulai perjalanan, tinggal pergi ke dokter dan lakukan suntik. bilang ke dokter berapa hari perjalanan kita nanti, kemudian si dokter yang nentuin dosisnya. #beres

Note
suntik dilakukan menggunakan alat suntik, bukan dokternya yang menyuntik.

dan selanjtnya bisa langsung cuusss ketempat yang kita inginkan.

Mabuk bukan alasan yang bisa menghalangi kita ber-traveling ria selamat mencoba dan jangan lupa hati-hati dijalan. Keep traveling guys.



gambarnya tak seperti orang mabuk, tapi sesampai dirumah K.O 2hari.



 tetap berhati-hati ya cyiinn....


No comments:

Post a Comment